Sabtu, 29 September 2012

Layanan Online

Internet dapat di artikan sebagai jaringan komputer luas dan besar yang mendunia, yaitu menghubungkan pemakai komputer dari suatu negara ke negara lain di seluruh dunia, dimana di dalamnya terdapat berbagai sumber daya informasi dari mulai yang statis hingga yang dinamis dan interaktif.

Layanan pada internet:

1. Browsing atau Surfing
Sebuah layanan pada internet yang berfungsi untuk menampilkan suatu situs/website guna mencari suatu informasi. Program yang digunakan untuk browsing/surfing adalah Internet Explorer, Mozilla Firefox, Opera, Netscape Navigator.
Untuk melakukan browsing harus mengetik alamat website pada address. Misalnya : www.detik.com, www.roten.com, www.invir.com, www.puspendik.com, www.plasa.com, www.yahoo.com,

2. Email (Electronic Mail)
Ini adalah layanan penyampaian pesan lewat jaringan internet mirip seperti surat menyurat lewat pos.
Bedanya Email adalah surat atau pesan elektronik yang dikirimkan dan di terima oleh dan antar individu atau komputer. Email bekerja seperti mesin penjawab telpon, walaupun kita tidak sedang online dengan internet kita masih bisa menerima email dari seluruh penjuru dunia.
Saat ini Email tidak hanya berisi teks saja  tetapi sudah bisa dilampiri dengan grafik, gambar, foto, dan juga suara bahkan animasi. Email juga dapat digunakan untuk berkirim surat secara lansung kepada beberapa orang sekaligus. Berkirim dan menerima email saat ini sudah menjadi hal yang umum di lakukan orang di internet. Kita bisa berkomunikasi dengan siapa saja diseluruh dunia dengan fasilitas email ini asalkan sudah memiliki alamat email tertentu.
Contoh alamat email: duik@peter.petra.ac.id, steam2002@hotpop.com
Untuk dapat menerima surat elektronik anda harus memiliki kotak pos ( mailbox ) untuk menampung surat surat yang masuk sebelum anda sempat membacanya. Sebuah kotak pos elektronik ( electronic mailbox ) sama dengan kotak pos di kantor pos. Siapapun bisa mengirim surat ke kotak pos tetapi hanya pemiliknya yang bisa meneliti dan membuang isi kotak surat tersebut.
Dalam email sebuah alamat di lengkapi dengan simbol @ (dibaca at dalam bahasa inggris ) yang memisahkan nama pengguna dengan nama domainnya. Kita dapat menyimpan alamat-alamat email teman kedalam adress book yang telah tersedia, dan berkirim surat elektronik pada mereka. Fasilitas ini jauh lebih mudah, murah dan cepat jika di bandingkan dengan pengiriman surat manual lewat jasa pos.

3. Discussion Group
Biasanya kita gunakan email untuk orang-orang yang sudah kita kenal dengan baik, akan tetapi kita juga dapat gunakan email untuk saling bertukar informasi, berdiskusi dan berdialog dengan orang lain. Kita dapat berpatisipasi dalam diskusi dan debat dengan topik yang beragam mulai dari hobi sampai pada permasalahan komputer atau malah masalah hiburan dari artis.

-Maling List
Maling list atau sering disebut milis dikalangan neter indonesia adalah salah satu jenis discussion group di internet. Anggota milis dapat berkomunikasi dengan mengirimkan email pada list address. Setiap email yang masuk kemudian akan dikirim balik kesetiap member milis tersebut maka otomatis seluruh anggota akan menerimanya.
Contoh alamat milis:
List address: dgweb@yahoogroups.com
langganan: dgweb-subscribe@yahoogroups.com
berhenti: dgweb-unsubscribe@yahoogroups.com

4. Newsgroups.
Newsgroups adalah juga salah satu discussion groups yang ada di internet. Tidak seperti milis, newsgroups menggunakan komputer jaringan khusus yang disebut sebagai UseNet. setiap komputer terdapat beberapa newsgroups,dan di atur berdasarkan satu topik general yang kemudian dibagi menjadi beberapa subtopik dibawahnya.
Contoh newsgroup: rec,arts.cinema
rec adalah topik utama, arts adalah subtopik dan cinema sub-subtopik.

5. Inter Relay Chat ( Chatting )
Adalah fasilitas yang digunakan untuk melakukan perbincangan atau bercakap-cakap melalui internet menggunakan teks atau sering disebut dengan chatting. Chating atau mengobrol, berarti melakukan pembicaraan tertulis real-time (saat itu juga) dalam komputer. Ada juga yang dapat dilakukan lewat video sehingga kita dapat melihat lawan bicara kita di ujung sana. Untuk dapat dilihat dan di dengar kita membutuhkan headset dan webcam. Jika ingin melakukan chatting kita harus memiliki program chat-client yang beberapa dapat diunduh gratis dari net.

6. Instant Messaging
Layanan real-time ini memungkinkan kita melihat status dari orang lain, apakah online atau tidak. Jika online kita dapat berbicara dengannya lewat audio dan video atau hanya sekedar mengirim pesan agar IM dapat berjalan, kedua belah pihak haruslah sama-sama online. Kita mungkin membutuhkan software messenger untuk melakukannya.

7. FTP (File Transfer Protocol )
FTP menentukan standar-standar dalam mentransfer file dengan upload dan download. Upload juga dikenal dengan nama "unggah", sedangkan download memiliki nama lain "unduh". File yang ditransfer dapat berupa file gambar, teks, video dan lainnya.
Tujuan FTP server adalah sebagai berikut:
1. Untuk men-sharing data.
2. Untuk menyediakan indirect atau implict remote computer.
3. Untuk menyediakan tempat penyimpanan bagi user.
4, Untuk menyediakan transfer data yang reliable dan efisien.

8. VoIp ( Voice over Internet Protocol )
Disebut juga telepon internet. Artinya kita dapat menelepon lewat jaringan internet alih-alih lewat jaringan telepon biasa. Kita membutuhkan sambungan internet berkecepatan tinggi untuk dapat melakukan Voice over IP ini. Biaya yang di butuhkan juga relatif lebih murah jika dibandingkan dengan telepon biasa.

9. World Wide Web
WWW adalah layanan internet yang paling banyak dikenal orang dan paling cepat perkembangan teknologinya. Layanan ini menggunakan link hypertext yang disebut hyperlink untuk merujuk dan mengambil halaman-halaman web dari server. Halaman web dapat berisi suara, gambar, animasi, text, dan program perangkat lunak yang menyusunnya menjadi dokumen yang dinamis. Pengguna dapat melihat Worl Wide Web dari sebuah browser yaitu program yang dapat menampilkan HTML ( skrip halaman web )


Beberapa contoh layanan internet:
-www.yahoo.com: situs untuk membuat email, mencari informasi dan berita serta hal lainnya hanya saja hampir mirip dengan google tetapi sepertinya lebih lengkap.
-www.google.com: situs untuk mencari suatu informasi dan berita seperti layaknya yahoo dan ada pula gmail sekarang.
www.4shared.com: situs untuk mendownload lagu serta berbagai lagu atau video atau apapun untuk berbagi dan mendownload.
-www.wordpress.com: situs membuat blog sendiri.
-dll

Layanan internet berdasarkan content:
.com: commercial, artinya situs tersebut bersifat komersial yaitu dapat digunakan diseluruh dunia.
.org: organization, artinya situs tersebut berupa suatu organisasi atau kelompok
.sch: school, artinya situs ini untuk sekolah.
.ac: academic, artinya situs ini untuk akademik
.gov: government, artinya pemerintah berarti situs ini pemerintahan.

Tugas minggu pertama

Sumber: 
http://faculty.petra.ac.id/dwikris/docs/desgrafisweb/www/3-fasilitas_internet.html
http://pakmulkom.blogdetik.com/2008/09/11/1-pengertian-manfaat-dan-fasilitas-internet/
http://calltech.wordpress.com/2008/07/12/apa-internet-itu-pengertian-internet/
http://gurutiksmpmadinatulhadidcilegon.wordpress.com/2012/07/09/menyebutkan-jenis-jenis%20layanan-informasi-yang-ada-di-internet/
http://julie3187.multiply.com/journal/item/7/Jenis-jenis_Layanan_INTERNET_?&show_interstitial=1&u=%2Fjournal%2Fitem
http://bungurnews.blogspot.com/2011/01/jenis-layanan-internet.html
http://aminudin.net/ftp-server/
http://hanjaya839.wordpress.com/2008/11/16/layanan-internet
http://aerputeh.blogspot.com/2008/06/beragam-layanan-internet.html
http://e-ducation-center.blogspot.com/2009/06/fungsi-dan-layanan-informasi-di.html

 
 
 
 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar